Resep Martabak Mayones

Posted by Admin Sabtu, 26 Mei 2012 0 komentar
Resep martabak mayones merupakan salah satu resep martabak yang memiliki rasa krenyes-krenyes, gurih, pedas dan tentu saja menggoyang lidah Anda. Tidak heran, jika penggemar kue yang biasa disebut terang bulan ini dari berbagai kalangan usia. Mulai dari anak-anak, remaja dan orang tua. Semua orang menyukai kue ini. Martabak dapat dijadikan menu makanan disaat perut keroncongan, bisa juga dibuat camilan saat berkumpul bersama keluarga tercinta.

Resep Martabak Mayones



Bahan yang digunakan dalam membuat martabak mayones sudah sangat familier, sehingga tidak sulit untuk mendapatkannya. Cara membuatnya juga mudah, tidak  membutuhkan ketrampilan khusus. Semua orang bisa membuatnya asalkan mengikuti resep yang sudah ditulis. Langsung saja berikut ini resep martabak mayones yang dikutip dari detikfood untuk sajian istimewa Anda.

Bahan:
  • 2 butir telur ayam
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 100 g bawang bombay, cincang halus
  • 2 helai daun selada, iris halus
  • 1 batang daun bawang, iris halus
Pelengkap:
  • Mayones botolan
  • Saus cabai botolan
  • Saus tomat botolan
Cara Membuat:
  • Kocok telur hingga berbuih.
  • Tambahkan merica, garam dan kaldu bubuk, kocok rata.
  • Masukkan daun selada dan daun bawang ke dalam telur, aduk rata.
  • Tumis bawang putih dan bawang putih hingga layu.
  • Masukkan campuran telur kocok, lalu bentuk segi empat dengan bantuan spatula.
  • Masak hingga matang ke dua sisinya.
  • Angkat, taruh di atas piring saji
  • Beri bahan Pelengkapnya.
  • Sajikan hangat.
Bahan-bahan diatas dapat dibuat martabak untuk 4 porsi. Cukup untuk menghidangkan kepada seluruh anggota keluarga. Namun jika Anda ingin membuat lebih, dapat menambahkan bahan berdasarkan perbandingan resep martabak mayones diatas. Selamat mencoba!


0 komentar: